Produk asli 3D Studio diciptakan untuk platform DOS oleh Grup Yost dan diterbitkan oleh Autodesk. Setelah 3D Studio DOS Release 4, produk tersebut ditulis ulang untuk platform Windows NT, dan berganti nama menjadi "3D Studio MAX." Versi ini juga awalnya diciptakan oleh Grup Yost. Album ini dirilis oleh Kinetix, yang pada saat itu divisi Autodesk media dan hiburan. Autodesk membeli produk ini di tanda rilis kedua versi 3D Studio MAX dan pengembangan diinternalisasi seluruhnya selama dua rilis berikutnya. Kemudian, nama produk diubah menjadi "3ds max" (semua huruf kecil) untuk lebih sesuai dengan konvensi penamaan Discreet perusahaan, sebuah perangkat lunak berbasis di Montreal yang telah dibeli Autodesk. Pada rilis 8, produk tersebut lagi dicap dengan logo Autodesk, dan namanya kembali diubah menjadi "3ds Max" (atas dan huruf kecil). Pada rilis 2009, nama produk diubah menjadi "Autodesk 3ds Max".
Pengertian 3Ds Max
3ds Max adalah salah satu paket perangkat lunak yang
paling luas digunakan sekarang ini, karena beberapa alasan seperti
penggunaan platform Microsoft Windows, kemampuan mengedit yang serba
bisa, dan arsitektur plugin yang banyak.
Tampilan Awal 3Ds Max
Metode pemodelan
Ada 5 metode pemodelan dasar:
Pemodelan dengan primitif
NURMS(subdivision surfaces)
Surface tool
NURBS
Pemodelan polygon
Pemodelan dengan primitif
Ini merupakan metode dasar, di mana seseorang membentuk
model dengan menggunakan banyak kotak, bola, "cone", silinder, dan
objek yang telah disediakan lainnya. Seseorang juga dapat
menerapkan operasi boolean, termasuk pengurangan, pemotongan, dan
penggabungan. Misalnya, seseorang dapat membuat dua bola yang dapat bekerja
sebagai blob yang akan menyatu. Hal ini disebut "pemodelan
balon".
Mental Ray Mental Ray merupakan
sebuah render engine (mesin untuk merender gambar atau video)
yang terdapat pada program 3D Studio Max, selain render standar max yaitu
"Default Scanline". Mental Ray terintegrasi dengan 3D Studio Max
sehingga tidak perlu menginstal secara terpisah. Mental ray mempunyai beberapa
kelebihan yaitu dapat mengkalkulasi efek Global Illumination dan Indirect
Illumination, selain itu dapat juga menggunakan shader pada permukaan
gambar atau cahaya. Render engine lain selain Mental Ray adalah V-Ray, Brazil
R/S, Maxwell Render, Final Render, dan sebagainya. Semua render engine ini
memiliki kelebihannya masing-masing.
Keunggulan dan Features 3Ds Max:
1. Kelebihan dan Feature Ke 1
Feature untuk membuat model organic dan unorganic. Model organic dapat berupa karakter model makhluk hidup nyata seperti manusia, hewan. Dan model makhluk hidup yang tidak nyata (khayalan) seperti monster, peri, dan lain-lain. Model unorganic dapat berupa model objek-objek benda mati seperti mesin, bangunan, mobil, sepeda motor, furniture, dan lain-lain.
Pada 3ds max feature yang digunakan untuk membuat model
organic umumnya dengan menggunakan teknik Polygonal modeling dan NURBS
modeling. Teknik Polygonal modeling adalah teknik membuat model dengan memakai
objek-objek geometry dasar yang kemudian dikembangkan menjadi objek model yang
lebih kompleks. Umumnya memakai bentuk objek geometry box (kotak) yang kemudian
dihaluskan lagi permukaannya (smooth). Sedangkan teknik NURBS modeling adalah
teknik membuat model dengan memakai garis-garis yang dibuat seperti rangka
objek yang diinginkan kemudian diberi surface (bentuk permukaan).
Model unorganic umumnya dibuat dengan menggunakan teknik Compound modeling dan Spline modeling (dapat juga dengan menggunakan teknik Polygonal Modeling). Teknik Compound modeling adalah teknik membuat model dengan mengkombinasikan (menggabungkan, memotong atau mengambil perpotongan) antar bentuk objek-objek geometry. Sedangkan teknik Spline modeling adalah teknik membuat model dengan membuat bentuk objek 2d-nya terlebih dahulu yang kemudian “ditransfer” menjadi bentuk 3d dengan memberikan ketebalan pada objek 2d tersebut.
2. Kelebihan dan Feature Ke 2
Feature untuk memberikan rangka pada objek karakter 3d yang telah kita buat, sehingga karakter 3d tersebut dapat bergerak seperti layaknya manusia. Ada 2 teknik yang dapat dilakukan, yaitu dengan teknik Bone dan teknik Biped. Teknik Bone adalah dengan membuat tulang secara satu-persatu yang kemudian dilink-kan antar masing-masing tulang yang saling berhubungan, misalnya tulang tangan dihubungkan ke tulang bahu. Sedangkan teknik Biped memungkinkan kita untuk membuat tulang yang telah terintegrasi menjadi satu kesatuan rangka yang utuh. Sehingga kita tidak perlu lagi me-link-kan tulang secara satu-persatu.
Model unorganic umumnya dibuat dengan menggunakan teknik Compound modeling dan Spline modeling (dapat juga dengan menggunakan teknik Polygonal Modeling). Teknik Compound modeling adalah teknik membuat model dengan mengkombinasikan (menggabungkan, memotong atau mengambil perpotongan) antar bentuk objek-objek geometry. Sedangkan teknik Spline modeling adalah teknik membuat model dengan membuat bentuk objek 2d-nya terlebih dahulu yang kemudian “ditransfer” menjadi bentuk 3d dengan memberikan ketebalan pada objek 2d tersebut.
2. Kelebihan dan Feature Ke 2
Feature untuk memberikan rangka pada objek karakter 3d yang telah kita buat, sehingga karakter 3d tersebut dapat bergerak seperti layaknya manusia. Ada 2 teknik yang dapat dilakukan, yaitu dengan teknik Bone dan teknik Biped. Teknik Bone adalah dengan membuat tulang secara satu-persatu yang kemudian dilink-kan antar masing-masing tulang yang saling berhubungan, misalnya tulang tangan dihubungkan ke tulang bahu. Sedangkan teknik Biped memungkinkan kita untuk membuat tulang yang telah terintegrasi menjadi satu kesatuan rangka yang utuh. Sehingga kita tidak perlu lagi me-link-kan tulang secara satu-persatu.
3. Kelebihan dan Feature Ke 3
Feature membuat texture real dan texture cartoon (kartun).
Objek 3d yang dibuat dapat diberikan texture yang realistic sehingga terlihat
seperti nyata, atau berupa texture cartoon. Texture real adalah memberikan
texture yang sebenarnya sesuai dengan sifat dan karakteristik permukaan suatu
objek atau benda, sehingga akan diperoleh hasil yang tampak asli dan nyata.
Feature yang digunakan dengan menggunakan material standard. Sedangkan texture
cartoon adalah memberikan texture seperti kartun, yang warnanya cerah dan
terang. Feature yang digunakan adalah material Ink’npaint.
4. Kelebihan dan Feature ke 4
Feature membuat efek-efek api, asap (fire effect), kabut (fog), pendar cahaya (volume light), dan lain-lain. Efek-efek ini dapat diterapkan dengan memakai feature effect dan environment effect.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar